Minggu, 03 April 2011

Kajian Kreatif Pada Papan Reklame (Billboard) Iklan Perguruan Tinggi Swasta Di Yogyakarta Dengan Pendekatan Semiotika Komunikasi Visual **

ABSTRAK

Billboard termasuk media luar ruang yang banyak dimanfaatkan oleh perguruan tinggi swasta di Yogyakarta dalam berpromosi. Sebagai media iklan, aspek penting dalam berpromosi melalui billboard adalah aspek kreatif dalam pengolahan pesan baik verbal maupun visual. Billboard sebagai media komunikasi visual dapat dinilai berdasarkan aspek kreatifnya dengan pendekatan semiotika dalam konteks desain komunikasi visual. Teori semiotik menjadi dasar utama dalam penelitian ini, terutama pada teori Pierce untuk melihat tanda meliputi ikon, indeks, dan simbol. Teori Ronald Barthes untuk melihat kode serta Ferdinand de Saussure untuk melihat makna denotatif dan makna konotatif iklan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dalam menganalisa billboard dari pesan verbal maupun visual yang digunakan. Berdasarkan analisa kualitatif dengan pendekatan kreatif iklan dan semiotika komunikasi visual, dapat disimpulkan bahwa hampir sebagian besar billboard iklan perguruan tinggi swasta setingkat akademi dan sekolah tinggi di Yogyakarta belum menggunakan pendekatan kreatif yang biasa digunakan dalam mengemas iklan. Sebagian besar penanda billboard masih terbatas pada fungsi informasi dengan mengabaikan fungsi persuasi yang seharusnya ada dalam iklan. Hal tersebut hadir dalam penanda visual maupun verbalnya yang sebatas menampilkan logo atau identitas kampus beserta program studi yang ditawarkan.


Kata kunci: Billboard, iklan, semiotika, desain komunikasi visual.

** Penelitian ini dibiayai oleh kopertis 5 Yogyakarta dan akan diseminarkan dan dipublikasikan melalui proceeding seminar kopertis 5.

1 komentar:

  1. great! All Billboard, Bando, Baliho Informations for your Business on Sumatera Island Indonesia...
    .
    check it out!
    http://bit.do/TH9Y

    BalasHapus